Jumat, 18 Desember 2015

99 alasan Saya adalah seorang pria idaman semua wanita.

Kalau kita lihat di media sosial sekarang berserakan hal-hal yang isinya: "7 alasan seorang geek adalah calon pasangan hidup yang baik" atau "10 alasan seorang apoteker cocok jadi pendamping hidupmu" atau "15 alasan seorang introvert merupakan pasangan idaman semua orang". Apa kamu melihat ada sesuatu yang janggal?

Jumat, 04 Desember 2015

Laptop, Notebook, Netbook? (Tablet?)

Belum lama ini Microsoft mengumumkan produk Surface barunya, yaitu Surface Book, dengan processor yang Core i5 dan Core i7, dimensi yang ramping, layar sentuh 13", bisa dilipat 360°, bahkan layarnya bisa dilepas dan digunakan sebagai tablet. 
Surface Book

Selain itu Microsoft juga meluncurkan Surface Pro 4, yang merupakan tablet, tapi berkekuatan seperti laptop, tinggal dipasang Type Cover yang berfungsi sebagai keyboard, Surface Pro 4 sudah berfungsi layaknya sebuah laptop. 
Surface Pro 4
 
Sebelumnya Apple juga mengeluarkan MacBook versi baru dengan processor Core M yang irit port, tanpa layar sentuh dan diklaim sebagai re-invensi notebook yang super compact. 
MacBook 2015

Ketiga produk tersebut jauh berbeda dari segi bentuk dan hardware. Tapi apakah itu laptop, notebook, netbook atau tablet? Dilema rakyat Indonesia.

Jumat, 20 November 2015

Salah Paham Pengetahuan & Sains (Vol. 8.5: Makhluk Hidup: Tumbuhan, lagi?)



43a. Tomat, buah atau sayuran? (Juga mentimun & buncis)

(img: Jasper Golangco)
Ini sebenarnya menjadi dilema internasional dimana satu sisi pendapat mengatakan kalau tomat adalah sayuran dan sisi lainnya mengatakan buah. Saya ambil jalan mudahnya saja.
Sayuran adalah bagian dari tumbuhan baik daun, buah, batang, akar atau seluruh bagian tumbuhan yang biasa dimasak dan biasa dikonsumsi menjadi teman nasi. Dan, buah adalah bagian tumbuhan yang bertugas membawa biji yang berasal dari pembuahan bunga.

Jadi, sayuran mengacu pada cara konsumsi, sedangkan buah adalah organ tumbuhan. Maka secara anatomi Tomat pasti adalah sebagai Buah, karena merupakan bagian tumbuhan yang berasal dari bunga dan matang sebagai buah yang membawa biji.

Jumat, 13 November 2015

Salah Paham Pengetahuan & Sains (Vol. 8: Makhluk Hidup: Hewan, lagi?)

 


39. Hiu adalah Mamalia?

Pada saat Sekolah Dasar saya diajarkan kalau hewan yang melahirkan itu adalah mamalia, dan tidak sedikit guru SD dari penjuru daerah mengatakan kalau Hiu adalah Mamalia. Tapi kenyataannya Hiu sama sekali bukan mamalia, tapi adalah jenis Ikan. Dan sayangnya lagi hanya sebagian jenis Hiu yang berkembang biak dengan cara melahirkan, karena sebagian lain jenis Hiu bertelur dan bertelur-melahirkan.
Dan cara berkembang biak sebenarnya bukanlah syarat dari Mamalia, karena Platipus & Ekidna yang adalah mamalia tetapi bertelur.
Dan lebih kontrasnya lagi Hiu tidak bernafas dengan paru-paru, tapi dengan insang .

Jumat, 16 Oktober 2015

Prasangka buruk: Curiga, Niat atau Pengalaman.

Cerita ini sebenarnya sudah banyak diceritakan orang dan sudah banyak versinya. Tapi saya ambil versi yang mudah dimengerti.

Pada suatu desa tinggal seorang kakek kaya raya yang mempunyai kolam ikan yang besar, ia sangat baik dan suka memberi uang kepada anak-anak yang mau membantunya membersihkan kolamnya. Lalu datanglah Dodi, maksud kedatangannya bukan untuk mencari tambahan uang jajan, tapi untuk mencuri ikan, setiap ia membersihkan kolam ia selalu mencuri beberapa ikan sang kakek, jadi selain mendapat uang ia juga mendapat beberapa ekor ikan. Ia tidak melakukannya hanya sekali, tetapi sering dan sang kakek tidak menyadarinya.

Jumat, 02 Oktober 2015

Salah Paham Pengetahuan & Sains (Vol. 7: Astronomi)


36. Rasi Bintang Ada 13?

Belakangan ini beberapa media membahas tentang rasi bintang ke-13, dan media sosial dipenuhi dengan berita ini. Apakah benar rasi bintang bertambah 1 menjadi 13?

Jawabannya jelas adalah salah. Rasi bintang modern totalnya ada 88, dan fungsi rasi bintang modern mirip dengan wilayah negara di peta, tapi bukan untuk menunjukan lokasi kota rasi bintang digunakan untuk menunjukan lokasi benda luar angkasa, misalnya bintang, planet, galaksi, dll.

Lalu apa yang disebut sebagai rasi bintang ke-13 itu?

Rabu, 18 Maret 2015

Rizka dan Oyong

Beberapa hari yang lalu saya dan sepupu saya, Rizka melakukan keisengan dan hal yang konyol. Inilah hasilnya, silakan ditonton:

Kamis, 12 Maret 2015

Senjata pemusnah masal Indonesia.

Akhir-akhir ini peperangan di Gaza semakin ramai lagi, keduanya saling melontarkan bom dan roket. Banyak korban berjatuhan, termasuk orang-orang yang sebenarnya tidak mempunyai urusan dengan peperangan, yang bahasa awamnya adalah "tidak berdosa". Dengan bom, mereka saling menghancurkan satu sama lain yang sebenarnya adalah saudara, mereka semua adalah manusia yang serumpun. Dalam kasus ini senjata penghancur paling ampuh di Timur Tengah adalah Bom.

Berbeda dengan di Indonesia, media adalah senjata paling ampuh untuk memecah belah rakyatnya.

Selasa, 03 Maret 2015

Ujian: Antara Rintangan dan Larangan.

Mungkin saat saya menulis tulisan ini saya tidak tahu kata apa yang tepat untuk menggambarkan apa yang ada di pikiran saya. Intinya pada tulisan ini saya mencoba menggambarkan bagaimana saya menanggapi segala cobaan dalam hidup, yang saya sebut sebagai "Ujian", dan ujian tersebut bisa berupa "Rintangan" yang mungkin saya artikan sebagai suatu halangan yang selalu ada untuk mencapai tujuan yang baik, jika sukses melewati rintangan maka akan mendapatkan kebaikan. Dan ujian juga bisa berupa "Larangan", yaitu seperti rintangan, merupakan halangan yang selalu ada jika kita menuju tujuan yang buruk. Buruk disini bukan berarti jahat atau pengertian negatif lainnya, tapi bisa juga berarti sebagai mendapatkan "kesialan".

Senin, 23 Februari 2015

Sehat itu mahal?

Sehat itu mahal?
Menurut saya orang yang tidak menjaga kesehatan saja yang bisa bilang kalau kesehatan itu mahal. Kesehatan itu tidak membutuhkan biaya apa-apa, asalkan bisa menjaga diri. Kalau sudah terlanjur sakit, biaya pegobatannyalah yang mahal, bukan kesehatannya. Lebih tepatnya lagi, "sembuh dari penyakit itu mahal".

Jumat, 13 Februari 2015

Kesabaran ada batasnya?

Banyak yang bilang kalau sabar itu ada batasnya, tapi menurut saya itu salah. Kesabaran tidak ada batasnya, seseorang bisa terus sabar sampai kapanpun, dan jika dia sudah meninggalkan kesabaran, bukan berarti dia sudah melewati batas kesabaran, secara praktis ia sudah bukan orang yang sabar lagi, karena yang ada batasnya adalah kewajaran.

Jumat, 16 Januari 2015

Salah Paham Pengetahuan & Sains (Vol. 6: Jenis Makhluk Hidup)



Ya, setelah lebih dari setahun akhirnya ada kelanjutan untuk serial kesalah pahaman/misconception series, kali ini yang agak lebih serius. Yaitu tentang makhluk hidup (lagi).

34. Ada dua jenis tumbuhan: Dikotil & Monokotil.

Salah! Dikotil & Monokotil hanyalah klad (kelompok keturunan) dari tumbuhan berbunga. Dan tumbuhan berbunga punya 3 klad (kelompok) utama (untuk saat ini, dan beberapa lainnya yang tidak terlalu banyak spesiesnya) yaitu:
  • Monokotil, yaitu kelompok tumbuhan berbunga dengan ciri utama memiliki biji berkeping tunggal, selain itu meiliki akar serabut, kelopak bunga kelipatan tiga, memiliki daun lembaga tunggal dan tulang daun sejajar.
  • Eudikotil / Dikotil, yaitu kelompok tumbuhan berbunga dengan ciri utama memiliki biji berkeping ganda, selain itu memiliki akar tunggang, kelopak bunganya merupakan kelipatan empat atau lima, memiliki memiliki daun lembaga ganda dan urat daun yang menyirip (bentuk yang menjari sama dengan menyirip, perhatikan setiap cabang jarinya uratnya menyirip juga).

Sabtu, 03 Januari 2015

Kesalah pahaman Kalender Masehi (Misconception #33)



Selamat tahun baru, setelah lebih dari setahun vakum di serial ini, sekarang serial kesalah pahaman akan terbit lagi, dan untuk pembuka ada tema ringan untuk dibaca. Semoga bermanfaat.


33. Tahun baru = Umur bumi.

Ini mungkin bukan kesalah pahaman, karena banyak yang memang belum tahu. Banyak yang mengira tahun 2015 itu adalah umur Bumi, atau hari ulang tahun Bumi. Mungkin mereka mengira Bumi umurnya baru 2015 tahun, padahal sebenarnya umurnya adalah sekitar 4,5 milyar tahun. Dan "Tahun 2015" adalah merujuk penanggalan kalender yang berdasarkan hari kelahiran Yesus Kristus. 

Kalender masehi modern ini lebih tepat jika disebut kalender Gregorian, karena penanggalannya sudah diperbaiki dan disempurnakan dengan adanya tahun kabisat oleh Paus Gregorius XIII.
Di sisi lain, kalender Cina saat tulisan ini diterbitkan sudah menginjak tahun ke 4712.

Lain lagi dengan tahun Hijriyah yang baru 1436 tahun.

Ada banyak sistem penanggalan di Bumi, dan menganggap tahun baru sebagai hari ulang tahun Bumi itu tidak tepat. Lebih baik jika disebut sebagai hari ulang tahun Kalender Gregorius/Gregorian daripada hari ulang tahun Bumi. (walaupun sebenarnya secara teknis umur bumi juga bertambah, tapi siapa yang tahu kapan tepatnya hari saat Bumi terbentuk?)



Sekian, nantikan seri selanjutnya tidak lama lagi.

Selamat Ulang Tahun Bumi, TOP 10 Stupdidity.

Ternyata tidak hanya satu atau dua orang saja yang masih belum mengerti apa itu Tahun Baru dan Ulang tahun Bumi. Saya sadar karena Indonesia itu sangat luas dan penduduknya juga sangat banyak, jadi wajar saja jika masih banyak yang wawasannya masih kurang. Contohnya adalah ini:



Oleh karena itu saya buat daftar dari status anak negri yang masih belum tahu apa itu tahun baru dan berapa umur bumi sebenarnya. Berikut adalah TOP 10 Stupidity: Selamat Ulang Tahun Bumi.

Kamis, 01 Januari 2015

Selamat Tahun Baru 2015!

Selamat Tahun Baru 2015!

Bagi yang tahun baruan di kamar aja saya kasih sedikit hiburan nih.
 

Gif petasan :)