Selasa, 26 Maret 2013

Salah Paham Pengetahuan & Sains (Vol. 5: Bumi)



Kembali lagi dan masih dengan serial kesalah pahaman, langsung saja dengan poin selanjutnya.


24. Warna Biru, Dari Langit Atau Laut.

Waktu sekolah dasar kelas 5 ada guru sains yang mengatakan kalau warna biru di laut berasal dari pantulan dari warna biru langit, lalu di kelas berikutnya ketika mempelajari geografi, guru juga mengatakan kalau warna biru langit berasal dari pantulan warna biru laut. Lalu yang mana yang benar?

Kalau warna biru yang merupakan pantulan dari langit masih ada benarnya, tetapi jika kita lihat warna air yang sebenarnya, misalnya di kolam renang indoor akan terlihat sebenarnya air berwarna agak kebiruan juga, atau lebih tepatnya warna toska, itulah warna air yang sebenarnya. Di laut, volume air yang sangat besar dan kedalaman yang cukup dalam sehingga air yang berada jauh di bawah tidak mampu meneruskan cahaya lagi dan memberikan kesan gelap jika dilihat dari atas memberikan warna air laut lebih biru gelap, ditambah lagi sedikit refleksi dari langit dan memberikan warna yang lebih biru gelap lagi. Tetapi jika diperhatikan, pada saat mendung atau berawan di laut, airnya akan tetap berwarna putih kebiruan atau toska gelap walau ada refleksi dari warna putih awan.

biru tua laut dari refleksi warna langit (sumber: wikipedia)
Untuk warna biru langit, asalnya tidak ada hubungannya dengan warna laut. Tetapi warna biru langit terjadi karena pembiasan cahaya matahari. Semakin sedikit molekul yang dilalui cahaya yang berasal langsung dari matahari di atmosfer, akan menghasilkan panjang gelombang cahaya yang lebih pendek yang menyebabkan warna kebiruan, dan sebaliknya jika semakin banyak molekul yang dilalui cahaya akan menghasilkan panjang gelombang cahaya yang lebih panjang dan menghasilkan warna merah.

tabel hamburan cahaya dan tampilan langit senja (sumber: wikipedia)

Padahal sebenarnya warna lagit tidak berwarna biru melainkan hitam gelap dan matahari tidak berwarna kuning melainkan putih terang jika keduanya dilihat diluar atmosfer bumi



25. Kutub Utara Bumi Ada Dimana?

Kalau ini sebenarnya ada dua versi, yang pertama adalah kutub geografis dan kutub geomagnetis, yang mana yang jadi acuan kalian? Kalau kutub utara geografis sudah pasti ada di daerah yang sekarang disebut Kutub Utara atau di bagian utara benua Amerika, tempatnya pun tidak pernah berubah, dan ditetapkan pada sudut 90° LU, sudut ini diukur berdasarkan garis lurus antara bumi dan matahari.

Senin, 18 Maret 2013

Saya Akan Selalu Saya!

Saya akan terus menulis walau tidak ada yang mau membaca.
Saya akan terus menyampaikan walau tidak ada yang mau mendengar.
Saya akan terus menjelaskan walau tidak ada yang mau mengerti.
Saya akan terus mencari tahu sampai terbukti jawaban yang pasti.

Kejujuran adalah pedomanku.
Kebenaran adalah tujuanku.
Mimpi adalah motivasiku.
Yakin adalah pijakanku
Toleransi adalah dasarku.
Fanatik adalah musuhku.
Dan, Aku adalah Aku.

- Aziz Abdurachman -

Sabtu, 16 Maret 2013

Salah Paham Pengetahuan & Sains (Vol. 4: Rancu dan Kurang Tepat)



Kembali dengan serial kesalah pahaman, sekarang sudah volume 4 dengan tema kata yang artinya kurang atau tidak tepat dari arti sebenarnya. Langsung saja.


19. Galon (Indonesia) & Gallon (SI)

Di indonesia, satuan yang disebut galon adalah sekitar 19 Liter. Sangat menyimpang jauh dari ukuran standar yang berlaku, yaitu untuk SI 1 gallon ≈ 4.5 Liter. Dan ukuran 19 L berarto sekitar 4 gal.


20. Ons (Indonesia) & Ounce (SI)

Orang Indonesia hampir semuanya menganggap kalau ons sama dengan ounce, dan banyak yang menganggap 1 ounce adalah 100 gram, ini sebenarnya bukan kesalahan orang indonesia saja, dan sebenarnya ini tidak salah juga. Karena Ons adalah satuan metrik dari belanda.
Dan perlu diperhatikan dan agar tidak salah paham kalau Ons lebih baik tidak sama dengan Ounce, atau simpelnya, Ons berbeda dengan Ounce.
 
Sebagai tambahan, untuk satuan berat imperial internasional (bukan troy).
1 ounce (internasional) = 28.3495231 gram
1 ons (belanda-indonesia) = 100 gram
1 pound (internasional) = 16 ounce = 453.59237 gram
1 pond (belanda-indonesia)  = 500 gram

Rabu, 13 Maret 2013

Jujur sih, tapi, ...

Yaa, mungkin banyak dari kita yang percaya kalau dirinya jujur dan mereka berani karena itu. Tapi cuma berani sebatas itu aja, mereka tidak berani untuk menyadari dan mengakui kesalahannya.

Jadi, itu jujur?

Selasa, 12 Maret 2013

Salah Paham Pengetahuan & Sains (Vol. 3: Tubuh & Kesehatan)



Lanjut lagi, sekarang waktunya membahas kesalah pahaman dari sudut pandang kesehatan.


12. Peta Rasa Lidah

Ingat waktu masih sekolah dan belajar kalau lidah memiliki bagian-bagian yang khusus untuk bisa mengecap rasa tertentu? Sampai ada yang bilang kalau menelan pil lebih baik menempatkannya di belakang lidah agar tidak terasa pahitnya. Tapi kok ternyata rasa pahitnya masih ada ya? Dan ini adalah kesalah pahaman fatal yang dibuat oleh Psikologis bernama Edwin G. Boring, dan seluruh dunia (mungkin kecuali Indonesia) sudah tidak menggunakan ini, karena pada kenyataannya seluruh bagian lidah bisa mengecap rasa apapun, dan untuk membedakan rasa bukanlah tugas dari bagian-bagian lidah, tapi tugas otak untuk menerjemahkannnya sebagai rasa.


13. Mematah-matahkan jari membuat Artritis atau bengkak dan sendi yang membesar.

Ini hanyalah pandangan orang yang terlalu takut karena mendengar suara seperti tulang yang patah, padahal suara tersebut hanya berasal dari gelembung udara yang terpecah di dalam cairan synovial yang ada di sendi, ini sebenarnya sama sekali tidak berbahaya, dan sebenarnya tidak membuat sendi yang pegal sembuh juga. Bahkan seorang doktor bernama Donald Unger telah membuktikan dengan selama 6 tahun mematah-matahkan jari tangan kirinya setiap hari tetapi tidak pada tangan kanannya, dan hasilnya tidak ada perbedaan dari kedua jari di tangannya.

Minggu, 10 Maret 2013

Salah Paham Pengetahuan & Sains (Vol. 2: Makhluk Hidup)



Setelah kesalah pahaman dari bidang tata surya, kini beralih ke makhluk hidup. Langsung saja.

5. Tumbuhan bernafas dengan menghirup Karbon Dioksida

Ya, hampir semua sekolah dasar mengajarkan muridnya kalau tumbuhan bernafas dengan menghirup Karbon Dioksida. Tapi ini salah besar! Hampir semua makhluk hidup di bumi dari mikroba, cacing, ganggang, lumut, manusia, hewan, dinosaurus, dan juga tumbuhan, semuanya bernafas dengan menghirup Oksigen.
Salah paham ini terjadi pada kalimat "Bernafas" dan "Berfotosintesis", jika ditanya tentang fotosintesis, jawabannya adalah ya, Karbon Dioksida yang dihirup, tetapi tidak lupa dengan Air dan Cahaya. Tetapi saat bernafas ia tetap menghirup Oksigen.

6. Ikan Mas hanya memiliki ingatan 3 detik.

Sayannya salah, buktinya banyak sirkus dengan ikan dari daerah asia timur yang menampilkan ikan mas yang terlatih untuk melakukan gerakan dan tarian tertentu.

7. Anjing melihat dunia dengan hitam-putih (monochrome)

Hanya karena ketika kita bermain dengan anjing dan melempar bola ke arah rumput (bola mainan anjing biasanya berwana merah), dan anjingmu bertingkah seperti tidak melihat bola, bukan berarti anjing tidak bisa melihat warna. Tapi anjing memang buta warna, hanya buta warna merah.

Jumat, 08 Maret 2013

Salah Paham Pengetahuan & Sains (Vol. 1: Tata Surya)



Waktu di TK, Sekolah Dasar atau didikan keluarga dan lingkungan waktu masih kecil kita banyak diajarkan tentang pengetahuan alam, tetapi sebagian yang mereka ajarkan ternyata terbukti salah seiring bertambahnya umur. Apa sajakah itu?

1. Di Luar Angkasa Tidak Ada Gravitasi

Banyak yang beranggapan kalau di luar angkasa, atau dalam arti lain keluar bumi tidak ada gravitasi, semua benda hanya akan melayang-layang tanpa tujuan dan tidak akan jatuh. Padahal kenyataannya di seluruh semesta selalu ada gravitasi, itu juga sebabnya mengapa bulan tidak lepas dari bumi, bumi tidak lepas dari matahari, dan sebagainya.
update: karena gravitasi bukan berasal dari massa, tetapi berasal dari jumlah energi dan momentum, dan rumus energi dan momentum juga tidak selalu bertumpu pada massa, maka di setiap tempat di semesta raya akan selalu terdapat gravitasi, karena tidak ada tempat yang benar-benar kosong atau hampa di semesta raya, selalu ada energi dan momentum di setiap tempat.


2. Matahari & Bintang

Banyak yang masih menolak untuk menganggap kalau matahari bukanlah bintang. Tapi kenyataannya Matahari adalah sebuah nama untuk bintang yang menjadi orbit bumi kita ini. Bahkan secara fisik Matahari kita tidak jauh berbeda dengan bintang-bintang lain yang terlihat ketika malam. Dan semuanya adalah bola gas besar yang berpijar/terbakar.


3. Peta bumi dengan skala yang tidak tepat.

Di sekolah dasar bumi digambarkan dengan skala di daerah kutub yang digambarkan dengan persegi sama sisi, padahal kenyataannya pada sisi kutub jika di lihat di globe sama sekali tidak berbentuk persegi, malahan hampir trapesium dan segitiga.

lihat, sama sekali bukan persegi kan? tapi di peta digambarkan dengan skala berbentuk persegi, seperti dua gambar berikut yang paling populer.